Sunday, February 25, 2007

SIE REUBEOUH CUKA (Aceh)




BAHAN:
250 gr daging sandung lamur, potong-potong
500 gr usus sapi rebus, potong-potong
½ sdt cabai bubuk
10 bh cabai rawit utuh
½ sdt kunyit bubuk
2 cm lengkuas memarkan
½ sdt cuka
1 sdt gula merah
½ sdt garam
750 ml air

BUMBU HALUS:
6 bh cabai merah
4 siung bawang putih

CARA MEMBUAT:
1. Aduk rata daging, usus bumbu halus dan bahan lainnya, diamkan selama 20 menit.
2. Tuang ke panci, masukkan air, masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk.
3. Setelah kuah kental masukkan cuka, aduk, sajikan selagi panas.

Untuk 4 orang.

Bron/Sumber: www.tabloidnova.com

Rempeyek Kacang



Bahan:
250 gr tepung beras
100 gr tepung sagu
1 btr telur
150 gr kacang tanah, belah 2
400 ml santan kental
5 lbr daun jeruk, buang tulang daunnya, iris halus
minyak goreng

Haluskan:
2 siung bawang putih
1/2 sdt ketumbar
2 btr kemiri
2 cm kencur
1 sdt garam

Cara membuat:
1. Haluskan bawang putih, ketumbar, kemiri, kencur, dan garam, sisihkan.
2. Campur tepung beras, tepung sagu, dan bumbu halus, aduk rata. Masukkan telur, aduk-aduk sambil dituangi santan sedikit-sedikit sampai rata, masukkan irisan daun jeruk, aduk rata, sisihkan.
3. Panaskan minyak dalam wajan, ambil sesendok adonan tepung, taburi irisan kacang tanah, tuang dengan cara mengalirkan di sisi wajan di atas permukaan minyak goreng.
4. Setiap kali menggoreng paling banyak 4 - 5 sendok adonan. Siram-siram rempeyek sampai agak kering dan terlepas, goreng hingga kering kekuningan. Angkat dan tiriskan.

Sunday, February 18, 2007

Ayam Renyah Bawang Merah

Ayam Renyah Bawang Merah
Odilia Winneke - detikfood



Jakarta - Ayam goreng dengan bumbu bawang yang royal ini bukan hanya rasanya yang enak tetapi aromanya sungguh sedap. Setelah diungkep dengan bumbu, ayam dibalut tepung dan digoreng kering sehingga terasa lebih mantap sekaligus renyah.

Bahan:
3 buah paha ayam bagian atas, buang tulangnya
50 g tepung beras
Minyak goreng
Bumbu, haluskan:
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 butir kemiri
1/2 sdt merica butiran
1/4 cm jahe
1 sdt garam
1 sdt gula pasir

Cara membuat:


Masak daging paha ayam dengan Bumbu dan sedikit air dengan api sedang hingga bumbu meresap dan air habis. Angkat. Dinginkan.

Lumuri dengan tepung beras hingga rata.

Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering.

Angkat, potong-potong.

Sajikan.

Untuk 4 orang

(lil/)

Bron/Sumber: www.detikfood.com

Semur Telur




Bahan:
8 btr telur rebus, kupas
600 ml air kaldu
6 bh bawang merah, iris halus
3 siung bawang putih, iris halus
1/2 sdt garam
1 sdt lada bubuk
1/4 sdt pala bubuk
2 sdm kecap manis
2 bh tomat, potong-potong
1 sdm margarin

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan garam, lada, pala, kecap manis dan tomat, masak sampai harum.
2. Masukkan telur, tuang air kaldu, kecilkan api, masak sampai telur kecokelatan dan bumbu meresap.

Untuk 8 porsi

Bron/Sumber: Tabloid Nova

Sunday, February 11, 2007

Ayam Renyah Panggang



Jakarta - Ayam goreng panggang gaya Italia ini memang mirip sajian resto. Setelah dibalut tepung panir dan digoreng kering, ayam diberi topping keju dan tomat dan dipanggang. Rasanya tentu saja makin enak. Perpaduan renyah, lembut dengan rasa asam segar yang menggugah selera!

Bahan:
2 buah paha ayam bagian atas
1 butir telur ayam, kocok
150 g tepung panir putih kasar
Minyak goreng
100 g keju mozzarella, iris tipis
Bumbu:
2 siung bawang putih
1/2sdt merica bubuk
1 sdt garam
Topping:
3 sdm saus tomat botolan
1/2 sdt tomat pasta
1/2sdt organo kering
1/2sdt basil kering
1/2sdt merica hitam bubuk
1 sdt gula pasir
1 sdt garam

Cara membuat:


Buang tulang ayam, kerat-kerat kedua sisi daging paha ayam. Pukul-pukul hingga agak pipih.

Aduk paha ayam dengan Bumbu hingga rata.

Lapisi tepung panir hingga rata. Celupkan dalam telur kocok lalu lapisi tepung panir kembali hingga rata.

Diamkan beberapa saat hingga agak kering.

Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering. Angkat dan tiriskan.

Taruh dalam pinggan tahan panas. Beri keju mozzarella dan Topping-nya.

Panggang dalam oven panas selama 10 menit hingga keju melelh.

Angkat, sajikan panas.

Untuk 4 orang

Bron/Sumber : www.detikfood.com

Tahu Tempe Bacem



Bahan:
10 bh tahu putih ukuran kecil
500 gr tempe, potong sesuai ukuran tahu
200 gr gula merah, iris halus
3 lbr daun salam
1 sdt asam
700 ml air kelapa

Haluskan:
1 sdt ketumbar sangrai
5 bh bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm lengkuas
1 sdm garam

Cara membuat:
1. Taruh dalam wajan bumbu halus, tahu, tempe, gula merah, daun salam asam, dan air kelapa.
2. Jerangkan di atas kompor, masak sampai mendidih lalu kecilkan api.
Masak sambil sekali-sekali diaduk agar bumbu tercampur rata dan air habis, angkat dan sisihkan.
3. Goreng tahu dan tempe dalam minyak panas sebentar saja, angkat dan tiriskan.

Bron/Sumber: Tabloid Nova

Klappertaart




Bahan:
1 ltr susu segar
1/2 sdt vanili
300 gr daging kelapa muda
200 gr gula pasir
1/2 sdt garam
200 gr tepung maizena
6 btr kuning telur
4 btr putih telur
1 sdm mentega untuk olesan

Lapisan atas:
4 putih telur
1/2 sdt cream of tartar
2 sdm gula pasir halus

Cara membuat:
1.Siapkan pinggan tahan panas bervolume 1,5 liter, olesi margarin. Sisihkan.
2.Didihkan 750 ml susu, gula pasir, dan vanili, aduk dan masak hingga harum. Larutkan tepung maizena dengan sisa susu, aduk rata. Tuangkan larutan maizena ke dalam susu mendidih sedikit-sedikit sambil aduk rata. Masak hingga kental, angkat, sisihkan.
3.Kocok kuning telur dan putih telur, hingga kental. Tuangkan adonan susu ke dalam telur kocok sedikit demi sedikit hingga rata. Terakhir campur dengan daging kelapa muda.
4.Tuang ke dalam pinggan tahan panas. Panggang dalam oven selama ± 20 menit.
5.Lapisan atas: Kocok putih telur dan gula pasir hingga menjadi adonan putih dan kaku tambahkan sedikit cream of tartar kocok hingga rata. Keluarkan kue dari oven, tuang adonan putih telur ke atas kuenya dan ratakan.
6.Taburi permukaanya dengan kismis. Masukkan kembali ke dalam oven. Panggang dengan api atas selama ± 15 menit sampai kuning kecokelatan, angkat, dan dinginkan.

Untuk 6 porsi

Bron/Sumber: Tabloidnova.com

SIPUT KEJU SAGU




Bahan ­ bahan:
100 gr butter
125 gr gula halus
1/2 sdt vanili
300 gr tepung kanji / tapioka (disangrai )
2 sdm susu bubuk
2 sdm air matang
50 gr edam parut
50 gr keju cheedar parut

Cara membuat:
1. Kocok butter, gula halus dan vanili sampai lembut, masukkan Tapioca, susu bubuk, air matang dan keju, aduk rata.
2. Cetak dengan spuit bintang
3. Oven dengan panas 165 derajat hingga matang.

Untuk 500 gr

Bron/Sumber: Tabloidnova.com

KACANG COKLAT TUMPUK




Bahan-bahan:
200 gr butter
60 gr gula halus
1/2 sdt vanili
100 gr kacang tanah cincang
250 gr tepung terigu protein rendah, ayak bersama
30 gr coklat bubuk
2 sdm susu bubuk

Hiasan Glasur:
150 gr gula halus
1 sdt cream of tartar, kocok mengembang
1 butir putih telur
100 gr kacang tanah goreng cincang

Cara membuat:
1. Kocok butter, gula halus dan vanili sampai lembut.
2. Masukkan kacang tanah, terigu, coklat bubuk dan susu bubuk, lalu aduk rata.
3. Tipiskan setebal 3mm, cetak 2 bentuk bundar diameter 4 cm dan 2 cm. Pindahkan ke loyang datar yang sudah dioles mentega putih. Beri jarak. Oven dengan suhu 165 derajat celcius selama 25 menit.
4. Rekatkan kue kecil dan besar dengan hiasan glasur. Taburi kelebihan glasur dengan kacang tanah cincang. Beri garis 2 sejajar di atas kue kecil.

Untuk 750 gr.

Bron/Sumber: Tabloidnova.com

BATANG ALMOND KEJU




Bahan ­ bahan:
100 gr margarin
150 gr butter
3 butir kuning telur
200 gr keju edam parut
400 gr tepung terigu protein rendah
100 gr maizena
1 sdm gula halus

Hiasan:
3 butir kuning telur
1 putih telur
1 sdm butter cair, kocok lepas untuk polesan

Cara membuat:
1. Kocok margarin, butter dan gula halus sampai lembut. Masukkan kuning telur, kocok 2 menit. Masukkan keju, tepung terigu dan maizena, aduk rata.
2. Cetak dengan Spuit gerigi diatas loyang datar yang sudah diolesi mentega Panjang 4 cm, olesi bahan polesan telur dan taburi keju parut & almond keping.
3. Oven dengan suhu 165C sampai matang.

Untuk 800 gr

Sambal Goreng Bola Daging

Odilia Winneke - detikfood


Jakarta - Sambal khas Jawa ini memang selalu jadi teman makan ketupat dan lontong. Sesuaikan saja rasa pedasnya dengan selera. Bahkan Anda bisa menambahkan potongan kentang atau hati dan ampela ayam untuk membuat sambal ini makin sedap dan mantap rasanya!

Bahan:
Bola Daging, aduk rata:
300 g daging sapi cincang
1 siung bawang putih, parut
1 sdm tepung terigu
1 kuning telur ayam
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Pelengkap:
2 sdm minyak sayur
1 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
1 cm lengkuas
300 ml santan kental
50 g kapri, bersihkan
10 buah mata petai, belah dua
Haluskan:
10 buah cabai merah
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt gula pasir
1 sdt garam

Cara membuat:

Bentuk adonan menjadi bola-bola daging kecil.

Goreng dalam minyak panas hingga kering. Tiriskan.

Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan salam, serai dan lengkuas.

Tuangi santan, masukkan bola daging, didihkan.

Masukkan kapri dan petai.Masak dengan api kecil hingga kental.

Angkat.

Untuk 10 orang (ely/Odi)

Bron/Sumber: www.detikfood.com

VANILA ALMOND COOKIES




Bahan ­ bahan:
150 gr butter
50 gr margarin
200 gr gula halus
1 bt telur putih & kuning
4 bt kuning telur
1/2 sdt Vanili
400 gr tepung terigu protein rendah, ayak bersama
1 sdt baking powder
2 sdm susu bubuk

Hiasan:
100 gr kacang almond keeping
Polesan:
3 bt kuning telur, kocok lepas
1 sdm butter cair, kocok lepas

Cara membuat:
1. Kocok butter, margarin, vanili dan gula halus hingga putih, masukkan telur, kocok kembali 2 menit.
2. Masukkan tepung terigu, baking powder dan susu bubuk, aduk rata.
3. Bungkus adonan dengan plastik dan masukkan kedalam kulkas 1 jam, lalu ditipiskan setebal 1/2 cm, dibentuk dengan ring bundar diameter 4 cm.
4. Pindahkan kedalam loyang kue datar yang telah dioles mentega putih. Poles kue dengan bahan polesan dan diberi dengan almond keping 4 buah.
5. Oven dengan suhu 170C selama 25 menit hingga matang.

Untuk 800 gr

Bron/Sumber: Tabloidnova.com

Bakwan dari Indomie Goreng


Bakwan dari Indomie Goreng

Bahan:

1 bungkus Indomie goreng
Kol diiris
Wortel diiris
Prei Diiris
Udang (sebagai variasi)
1 butir telur
Tepung terigu secukupnya
Susu cair secukupnya
Bawang putih bubuk secukupnya
Garam secukupnya

Cara membuatnya:

Indomie goreng , irisan kol, wortel, prei dan udang disedu di air mendidih sekitar 5 menit. Setelah itu ditiriskan. Masukkan tepung, telur, susu, bawang putih bubuk, garam dan bumbu Indomie. Lalu diaduk sampai rata, dan adonan tidak terlalu kental atau terlalu cair. Di sendok, lalu digoreng di minyak yang sudah panas dengan api yang sedang.

Xenia

Sayap Ayam Bumbu Miso

Sayap Ayam Bumbu Miso
Odilia Winneke - detikfood



Jakarta - Miso dan kecap menjadi paduan bumbu yang serasi untuk sayap ayam. Dimasak perlahan dengan api kecil sehingga bumbunya meresap. Tambahan okra memberi rasa renyah yang enak. Sajikan dengan nasi hangat agar lebih terasa gurihnya.

Bahan:
8 buah sayap ayam
200 ml air
6 buah okra, potong 1 cm
Bumbu, aduk rata:
1 sdm miso kuning
1 sdm kecap manis
50 ml kecap Jepang
1/2 sdt jahe parut
2 siung bawang putih, parut
1/2 sdt merica hitam bubuk

Cara membuat:


Potong sayap ayam menjadi dua, buang bagian yang runcing kecil.

Aduk sayap ayam dengan Bumbu, diamkan selama 1 jam.

Taruh dalam panci, tuangi air. Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan kental.

Masukkan okra, aduk hingga layu.

Angkat, sajikan hangat.

Untuk 4 orang


(lil/)

Bron/Sumber: www.detikfood.com

Friday, February 9, 2007

Salad Kapri Rigatoni

Salad Kapri Rigatoni
Odilia Winneke - detikfood


Jakarta - Kapri manis yang legit dan renyah sangat cocok untuk salad. Kali ini dipadu dengan rigatoni, pasta yang kenyal dan gurih. Saus mustard yang ringan dan taburan keju Parmesan serut melengkapi kelezatannya. Bisa untuk sajian pembuka atau hidangan utama.

Bahan:
200 g rigatoni atau jenis pasta lainnya
150 g kapri manis, blansir
Saus, aduk rata:
100 ml olive oil/canola oil
1 siung bawang putih, parut
1/2 sdt Dijon mustard
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
Taburan:
50 g keju Parmesan, serut tipis

Cara membuat:

Rebus rigatoni dalam air secukupnya yang dibubuhi sedikit garam hingga lunak. Angkat, tiriskan.

Aduk rigatoni dan kapri dengan Saus hingga rata. Diamkan sebentar.

Taburi keju Parmesan.

Sajikan segera.

Untuk 4 orang (ely/)

Bron/Sumber: www.detikfood.com

COFFEE CUSTARD




BAHAN KARAMEL:
200 gr gula pasir
100 ml air

BAHAN:
100 ml susu kental manis
300 ml air
50 ml air kopi
4 kuning telur
1 sdm tepung maizena
¼ sdt garam
Coffee late bubuk instant untuk taburan

CARA MEMBUAT:
1. Buat caramel: gosongkan gula pasir di wajan tebal hingga leleh semua, tambahkan air sedikit-sedikit sambil diaduk hingga karamel larut, lalu sendokkan ke 4 bh pinggan tahan panas, ukuran kecil.
2. Aduk susu kental manis, air dan air kopi. Sisihkan.
3. Aduk kuning telur, maizena dan garam, masukkan campuran susu, ratakan, lalu tuang ke atas karamel.
4. Kukus dengan api kecil selama 45 menit, angkat. Setelah dingin masukkan lemari es, sajikan.

Untuk 4 orang.

Bron/Sumber: Tabloid Nova

Sunday, February 4, 2007

Tofu Siram Daging

Odilia Winneke - detikfood


Jakarta - Tofu yang sarat protein sangat serasi dipadu dengan daging cincang. Gunakan tofu yang bagus kualitasnya agar rasanya lembut gurih! Sajikan sebagai lauk bersantap sahur. Lengkapi dengan sayuran tumis atau sup sayuran agar makin lengkap nutrisinya.

Bahan:
1 buah (300 g) tahu sutera, potong-potong
4 sdm minyak sayur
Taburan:
1 sdm minyak sayur
1 siung bawang putih, cincang
1 buah cabai merah, cincang
100 g daging sapi cincang
1 sdm saus BBQ
1 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
100 ml air
Pelengkap:
1 sdm kucai/daun bawang merah, iris halus

Cara membuat:

Taburi tofu dengan sedikit garam. Tiriskan.

Goreng tofu hingga kecokelatan kedua sisinya. Angkat, tiriskan.

Taburan: Tumis bawang putih hingga kuning.

Tambahkan cabai merah, aduk hingga layu.

Masukkan daging sapi, aduk hingga kering.

Tambahkan bumbu, masak hingga kering. Angkat.

Taruh tofu goreng di piring saji. Tuangi bahan Taburan, beri kucai.

Sajikan hangat.

Untuk 6 orang (ely/Odi)

Bron/Sumber: www.detikfood.com

Udang Goreng Renyah

Odilia Winneke - detikfood


Jakarta - Udang goreng balut tepung panir ini mungkin sering Anda pesan di restoran favorit. Ternyata membuatnya tidak terlalu rumit. Asal udangnya benar-benar segar, rasanya dijamin lezat dan gurih sampai ke ujung ekornya. Mau coba?

Bahan:
8 ekor udang windu yang besar
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
Lapisan:
75 g tepung terigu
1 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
1 putih telur ayam, kocok hingga berbuih
100 g tepung panko (tepung panir kasar yang putih)

Cara membuat:


Buang kepala udang, kupas, sisakan ekornya.

Dengan ujung pisau runcing, sayat kedua sisi udang lalu tekan dan bentangkan hingga menjadi pipih dan lurus. Potong ujung ekor yang runcing.

Taburi udang dengan sedikit merica dan garam.
Lapisan: campur tepung terigu, bawang putih, merica dan garam hingga rata.

Gulingkan udang dalam campuran terigu hingga rata sambil tekan-tekan hingga lekat.

Celupkan dalam putih telur lalu gulingkan dalam tepung panko sambil tekan-tekan dan bulatkan bagian ujung ekornya. Ulangi melapis sekali lagi.

Biarkan beberapa saat hingga lapisan udang agak kering.

Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.

Angkat, tiriskan.

Sajikan dengan mashed potato dan salad lettuce.

Untuk 8 buah
(lil/)

Bron/Sumber: www. detikfood.com